Google Tambahkan 11 Bahasa Daerah di Indonesia ke Google Translate
Pihak Google telah menambahkan 11 bahasa daerah di Indonesia ke Google Translate. Ada sebanyak 11 bahasa daerah di Indonesia yang ditambahkan ke aplikasi penerjemah tersebut.
Adapun bahasa daerah yang masuk dalam Google Translate yakni, yaitu Aceh, Bali, Batak Karo, Batak Simalungun, Batak Toba, Betawi, Iban, Madura, Makassar, dan Minang.
Kini bagi masyarakat yang ingin mengakses terjemahan di Google dengan menggunakan bahasa daerah di atas sudah bisa digunakan.
“Sekarang, kami telah menggunakan AI untuk meningkatkan ragam bahasa yang kami dukung. Berkat model bahasa besar kami, PaLM 2, kami dapat menambahkan 110 bahasa baru ke Google Translate sebagai bentuk pengembangan paling masif yang berhasil kami lakukan hingga kini,” ujar perusahaan asal Amerika Serikat itu di situs resminya, pada 6 Juni 2024.
Google menambahkan 110 bahasa dunia termasuk 11 bahasa daerah di Indonesia ke Google Translate
“Pada tahun 2022, kami menambahkan 24 bahasa baru menggunakan Terjemahan Mesin Zero-Shot, dengan model machine learning yang belajar menerjemahkan suatu bahasa ke bahasa lain tanpa melihat contohnya terlebih dahulu. Kami juga telah mengumumkan Inisiatif 1.000 Bahasa, sebuah komitmen kami untuk membangun model AI yang dapat mendukung 1.000 bahasa yang paling banyak digunakan di dunia,” tulis Google
Baca Juga: Selain Google Drive, Berikut Cloud Storage yang Bisa Kamu Gunakan