Tips Blogging bagi Pemula, Biar Blogging Jadi Asik
Tips Blogging bagi Pemula, Biar Blogging Jadi Asik– Blogging menjadi kegiatan yang sangat menarik. Apalagi, jika menulis telah menjadi hobi.
Dengan membuat blog maka kita dapat berbagi informasi kepada orang lain. Selain itu dengan blogging juga membuka peluang untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
Namun, sebelum memutuskan ngeblog ada beberapa hal yang harus menjadi perhatian agar tidak terkesan asal-asalan. Postingan di blog selain menarik, unik dan harus original.
Tips Blogging bagi Pemula
- Tentukan Tema atau Niche Blog
Hal utama yang harus kamu perhatikan adalah menentukan niche blog. Tetap fokus pada tema yang kamu pahami dan tentu banyak dicari oleh para pembaca. Misalnya kamu dapat membuat tema tentang blogging, menulis, wisata dan lainnya. Fokus pada niche tersebut.
-
Tentukan Tujuan Blog
Sebelum membangun blog, maka kamu harus menentukan tujuan blogging terlebih dulu. Jika untuk hobi silahkan untuk mendapatkan penghasilan juga silahkan.
-
Tampilan Harus Menarik
Tampilan blog juga harus menarik, jangan asal memilih template. Posisikan dirimu sebagai pembaca apakah kamu akan betah di blog dengan tampilan yang kurang menarik?
-
Pilih yang Gratis Saja Dulu
Jika kamu masih coba-coba untuk blogging, cari saja yang gratis dulu. Kamu bisa memilih platform seperti blogger atau medium.
-
Kualitas Konten Jadi Fokus
Menulis di blog tentu harus menarik. Temanya harus menarik, isinya juga harus menarik.
-
Pahami SEO
Search Engine Optimation (SEO) menjadi sangat penting dalam dunia blogging. Agar blog yang dikelola dapat muncul di mesin pencarian dan muncul di halaman pertama tentu menjadi tantangan tersendiri. Sebab itu, pemahaman terhadap SEO menjadi sangat berguna.
-
Manfaatkan Media Sosial untuk Share Postingan
Setelah buat postingan, jangan lupa share di media sosial. Manfaatkan media sosial yang kamu punya untuk meningkatkan trafic blog.
-
Blog Walking Juga Penting
Setelah membangun blog yang penting dilakukan adalah melakukan blog walking alias jalan-jalan ke blog lain yang niche sama. Tinggalkan komentar yang baik dan juga url websitemu yang aktif.
-
Bergabung dengan Komunitas
Kamu juga dapat bergabung dengan komunitas blogger di media sosial. Ini menjadi penting dalam mengelola blog.
- Jangan Bosan Lakukan Riset
Sebelum buat postingan, jangan lupa lakukan riset dulu terkait artikel yang akan kalian tulis. Melakukan riset sangat penting agar tulisan kalian lebih berisi dan informasinya juga tidak asal-asalan.
-
Rutin Buat Postingan
Kamu harus menjaga konsistensi untuk menulis di blog. Buatlah jadwal untuk membuat postingan di blog. Usahakan rutin membuat postingan baru yang menarik dan tidak copy paste dari blog lain.
-
Jangan Copy Paste
Ini menjadi penting. Postingan di blog harus asli milikmu. Sebab itu, lakukan riset sebelum menulis. Bukan hanya melakukan copy paste tulisan orang lain yang kemudian ditempelkan di blogmu.